Kenapa tulang belakang sakit? Kondisi ini pasti sering di tanyakan oleh kebanyakan orang yang tiba-tiba merasakan sakit pada tulang belakangnya. Penyebabnya beragam dan kebanyakan, keluhan ini terasa pada punggung bawah dan leher.
Punggung bawah dan leher tulang belakang rentan terhadap cedera karena fungsinya yang sebagai penahan berat dan di gunakan saat tubuh bergerak, berputar, dan membungkuk. Lalu, apa saja penyebab tulang belakang sakit? Yuk cari tahu lewat artikel ini.
Daftar isi
Kenapa Tulang Belakang Sakit?
Penyebab tulang belakang sakit bervariasi, seperti:
1. Radang sendi
Radang sendi atau arthritis bisa menjadi salah satu penyebabnya Pada kondisi tertentu, juga dapat menyebabkan penyempitan ruang sekitar sumsum tulang belakang.
Gejalanya berupa sendi mengalami kekakuan, nyeri, pembengkakan, dan kemerahan di sertai dengan rasa hangat hangat. Selain itu, juga mengecilnya ukuran otot sekitar sendi dan menurunnya kekuatan otot sekitar sendi.
Dokter akan melakukan pemeriksaan fisik dan akan memberikan obat antinyeri dan menyarankan melakukan fisioterapi. Namun, pengobatan tersebut juga perlu di ikuti dengan pola gaya hidup yang sehat.
2. Postur tubuh yang buruk
Penyebabnya bisa karena peregangan yang berlebihan, ketegangan otot, batuk, membungkuk, berdiri, dan duduk dalam waktu lama, dan posisi tulang belakang tidak lurus saat tidur.Untuk menangani masalah ini, silakan melakukan konsultasi dengan dokter agar mendapatkan penanganan yang lebih tepat.
3. Otot atau ligamen tegang
Otot atau ligamen bisa tegang akibat kita melakukan gerakan tiba-tiba atau sering mengangkat beban berat secara terus-menerus. Jika hal ini terjadi, rasanya akan sangat menyakitkan. Untuk membantu mengurangi rasa sakitnya, bisa mengonsumsi obat pereda nyeri atau dengan mengompres dingin, istirahat, dan melindungi bagian yang mengalaminya nyeri.
4. Kerusakan pada diskus tulang belakang
Terdapat diskus di antara tulang yang pada bagian punggung yang fungsinya sebagai bantalan antar-tulang. Diskus ini bertekstur lunak yang bisa membesar atau pecah sehingga dapat menekan saraf dan menyebabkan rasa sakit. Namun, bisa juga tidak menyebabkan rasa sakit.
Untuk meringankan rasa nyerinya, bisa dengan mengonsumsi obat pereda nyeri. Tapi, sebaiknya periksakan diri dengan dokter terlebih dahulu, ya.
5. Skiatika
Ketika saraf yang membentang dari punggung bawah sampai kaki mengalami iritasi, kondisi ini di sebut skiatika. Gejalanya dapat berupa, sensasi mati rasa, kesemutan, dan nyeri pada bagian punggung bawah, kaki, bokong, sampai telapak kaki.
Melakukan peregangan punggu dapat membantu meringankan sakitnya. Namun, sebelum melakukan peregangan sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter. Atau bisa juga dengan mengompres bagian yang sakit tersebut dengan kompres hangat.